Selasa, 13 Maret 2012

Rizki Adhitama, Seorang yang Jarang bikin status di Facebook.

Pagi tadi, admin sedang mengalami perbincangan dengan teman teman admin, berawal dari masa masa ketika sebuah aplikasi messenger yang bernama Mxit lagi booming, dan kemudian menjalar ke keadaan facebook. Dan banyak yang nyeletuk kalau mereka sudah tidak menggunakan facebook, dan temanku yang bernama Rizki Adhitama nyeletuk sebuah kalimat yang menyentuh hati admin.

"Aku jarang bikin status di FB, bukan karena apa apa, cuma aku takut kalau statusku sebenarnya gak pantas untuk dilihat."


Meski teman teman yang lain tidak begitu mempedulikan perkataan itu, tapi admin dengan segera mengambil binder admin dan mencatat perkataan itu supaya bisa admin ingat sepanjang masa. Sekaligus pula, admin cukup kaget, ternyata seorang teman admin yang  jegadulan pun bisa bilang seperti itu. Memang benar, gak cuma orang terkenal yang bisa inspiratif, Rizki Adhitama pun bisa.

Mendengar perkataan temanku satu ini, teringat dengan keadaan friend friend fb admin yang meskipun rata rata statusnya memberikan pelajaran, nasihat yang indah, toh juga, masih banyak pula yang begitu mudah berkotor lisan dan membuka aib, selain itu juga banyak juga status status yang tidak penting.

Fenomena yang palling hot adalah membuat status misah-misuh (mengumpat.red) dengan akun FB yang statusnya friend dengan orang tuanya. Entahlah bagaimana reaksi orang tuanya.

Yang jelas, tidaklah bijak ketika kita berkata kata tanpa melihat situasi. Sesuatu kata temanku si Rizki Adhitama selanjutnya, "isin (malu) aku lak statusku gak penting."

Dan admin pun tersenyum.

Senin, 12 Maret 2012

@_ikeriza : "Seorang Imam, bukan Cowok."

admin barusan aja jalan jalan di twitter, ngeliatin timeline sambil ngerjain tugas. Terus gak sengaja admin nemuin tweet yang diretweet temen admin. Ya benar, bunyinya "Seorang Imam, bukan Cowok."

Admin is wondering why he said that. Bukankah seorang Imam itu mesti cowok ya ? Kan di masjid masjid yang jadi imam kan cowok ? tentu tidak seperti itu yang dia maksud.

Memang di zaman ini diperlukan laki laki tangguh yang bisa memimpin, tidak hanya asal klaim "hey, aku seorang pemimpin" tetapi memang yang benar benar bisa mengarahkan dengan sebaik baik pengarahan.

Dalam kamus masyarakat, khususnya remaja, cowok itu digambarkan sebagai laki laki yang perangainya masih kekanak-kanakan, yang tidak punya tujuan hidup dan terlantung kesana kemari seperti kertas yang diterbangkan angin kencang.

Meskipun pada kenyataannya banyak sekali perempuan yang masih suka, masih seneng buat menjalin hubungan dengan cowok. Toh, tidak bisa dipungkiri bahwa para perempuan masih membutuhkan imam, dan senantiasa mengelu elukan imam ketika perempuan masih single.

Imam adalah sosok lelaki yang gentleman, yang dia tidak mudah marah dan larut dalam kesedihan, mentalnya stabil dan tak mudah terganggu, meski ada beberapa kekurangan tapi tidaklah sebanyak cowok. Imam bisa mengarahkan pasangannya ke arah terbaik, cowok mengarahkan pasangannya ke arah dirinya.

So buat para laki laki yang masih cowok, tidak ada kata terlambat untuk menitih langkah menjadi seorang imam, jika putus asa engkau letakkan di awal, maka sungguh putus nyawamu nanti tak akan tinggalkan suatu berharga. Mulai tegakkan tubuh dan picingkan mata, fokus pada tujuan, untuk menjadi imam, imam termanis untuk seorang perempuan terindah.

at last, wanita butuh seorang imam, bukan cowok.

Titip Eksis : Gak Cuma Orang Terkenal yang Inspiratif

Ada blog-walking, maka ada tweet-stalking, ada juga facebook-poking, ada juga re-tumblring, dan segalanya. Hidup ini tak lepas dari inspirasi, karena sebuah motivasi lahir dari adanya inspirasi, dan adanya tindakan lahir karena ada motivasi.

Hanya saja, seakan kini inspirasi itu hanya dari mulut yang terlahir sebagai motivator, sehingga tak jarang banyak petuah petuah berharga seorang tua di pinggir jalan yang bekerja sebagai penjual minum pun hanya masuk telinga kiri, keluar dalam bentuk menguap.

Hal ini merupakan fenomena yang menandakan kurangnya kepedulian manusia dengan sesamanya. Maka, Titip Eksis pun prihatin.

Titip Eksis ingin mengeksiskan omongan omongan inspiratif orang orang yang tak terkenal, ingin membuktikan pada dunia bahwa petuah emas tidak hanya muncul dari panggung motivasi, atau akun twitter dengan banyak followers.

Titip Eksis merupakan toko kaos online, dan di blog inilah cerita cerita mengenai asal usul kata kata inspiratif yang ada di kaos akan ditampilkan. Mau tahu nih ? Support perjuangan Titip Eksis mengeksiskan kata kata inspiratif.